top of page

Apa Pentingnya Membuat Database Pembeli ?


Setiap penjual harus mengetahui siapa pembelinya. Untuk itu, perlu dilakukan kegiatan pengumpulan, pencatatan dan penyimpanan informasi pembeli. Jadi dapat diartikan Database Pembeli adalah kumpulan data-data yang terjadi dari kegiatan jual beli. Database pembeli secara sederhana dapat berisikan semua nama, alamat, nomor kontak dan transaksi di masa lalu.

Kegunaan Database Pembeli:

Pasar potensial. Dengan memiliki data konsumen yang pernah membeli produk Anda, berarti Anda telah mempunyai pasar potensial calon pembeli untuk produk Anda selanjutnya. Dalam berusaha, Anda dituntut untuk dapat terus mendatangkan pembeli baru, sekaligus menjaga pelanggan lama yang sudah pernah berbelanja atau berinteraksi dengan Anda.

Tempat bertanya. Hubungan baik yang dibina dengan pembeli dapat dijadikan sarana berdiskusi yang akan semakin memperkaya produk Anda. Anda tak akan kehabisan ide-ide kreatif untuk produk-produk Anda selanjutnya. Bahkan mungkin sekali Anda dapat melakukan pre-order eksklusif untuk produk yang baru, dengan cara menawarkan terlebih dahulu kepada database pelanggan Anda.

Relasi. Tujuan berusaha tidaklah melulu untuk uang. Hubungan yang terjalin baik akan meningkatkan kredibilitas usaha Anda yang tidak dapat dibeli dengan uang semata.

Database Pembeli adalah aset terbesar usaha Anda. Semakin banyak jumlah pembeli setia yang tercatat dalam database pembeli berarti semakin banyak informasi berguna yang dapat Anda manfaatkan di kemudian hari. Bahkan mungkin untuk bisnis Anda yang selanjutnya.

Sudahkan Anda memiliki database pembeli?

Kelola database pembeli Anda sekarang dengan APS

bottom of page